Sabtu, 16 Oktober 2021

Tugas Jaringan Komputer Pertemuan 5


Hallooo kembali lagi di tugas pertemuan 5.

Pada tugas kali ini kita akan membahas tentang Topologi Jaringan.
Tapi sebelumnya kita akan cari tahu dulu. Apa sih pengertian dari topologi jaringan ?

Topologi Jaringan merupakan sebuah metode yang digunakan agar bisa menghubungkan satu komputer dengan komputer lainnya. Struktur atau jaringan yang digunakan untuk menghubungkan satu komputer dengan komputer lainnya bisa dengan menggunakan kabel atau pun nirkabel (tanpa kabel).

(Sumber : https://diskominfo.kuburayakab.go.id/read/4/kenali-apa-itu-topologi-jaringan-dan-apa-saja-jenisnya-ayo-simak-lebih-lanjut )

Terdapat 6 jenis topologi jaringan. 

  1. Topologi Ring
    Topologi Ring
    adalah jenis topologi jaringan yang mengarahakan semua pesan bergerak melalui cincin kearah yang sama atau searah jarum jam.
    (Sumber : https://www.domainesia.com/berita/jaringan-komputer-dan-topologi/ )
           Adapun Kelebihannya adalah sbb : 
    • Biaya instalasi yang murah
    • Implementasi yang mudah untuk dilakukan
    • Performa koneksi yang cukup baik.          
        Adapun Kekurangannya adalah sbb :
    • Troubleshooting yang rumit
    • Rentan terjadi tabrakan arus data
    • Jaringan akan terputus jika salah 1 koneksi bermasalah.
        (Sumber : https://diskominfo.kuburayakab.go.id/read/4/kenali-apa-itu-topologi-jaringan-dan-apa-saja-jenisnya-ayo-simak-lebih-lanjut )
                
                        



        2. Topologi Dual Ring
            Topologi Dual Ring adalah pengembangan dari topologi Ring dimana pada topologi ini terdapat beberapa LAN yang sambungan secara Ring.
        
           Adapun Kelebihannya adalah sbb :
    • Jika ada kegagalan pada cincin pertama, maka cincin kedua dapat berfungsi sebagai cadangan.

            Adapun Kekurangannya adalah sbb :
    • Biaya pemasangan mahal
    • Proses instalasi yang sulit.
            ( Sumber : https://www.dosenpendidikan.co.id/topologi-ring/  )
        
      

                ( Gambar 2 : Topologi Dual Ring https://www.omnisecu.com/images/basic-networking/dual-ring-topology.jpg )

          

              3. Topologi Mesh
                Topologi Mesh  merupakan topologi yang dapat digunakan untuk rute yang banyak. Berbeda dengan topologi lainnya, pesan yang dikirim pada jaringan mesh dapat mengambil salah satu dari beberapa jalur yang mungkin dari sumber ke tujuan.

            Adapun Kelebihannya adalah sbb :
    •  Bandwidht limit cukup besar
    • Security data sangat baik
    • Tidak adanya tabrakan arus data karena pengiriman data yang sangat banyak.

                Adapun kekurangannya adalah sbb :
    •  Membutuhkan kabel yang banyak
    •  Biaya instalasi mahal
    •  Proses instalasi sangat rumit

            4. Topologi Bus
                Topologi Bus merupakan suatu metode untuk menghubungkan dua atau lebih komputer secara serial, dengan menggunakan kabel utama sebagai pusat lalu lintas data.\
                (Sumber : https://www.academia.edu/39138168/Pengertian_Topologi_Bus )

                Adapun kelebihannya adalah sbb :
    • Layoutnya sederhana
    • Proses instalasinya mudah
    • Biaya instalasi murah
    • Tidak memerlukan hardware seperti switch/hub 

                Adapun kekurangannya adalah sbb :
    • Sulit mendeteksi kesalahan jika terjadi gangguan pada salah satu komputer
    • Seluruh perangkat akan rusak jika jalur utama mengalami kerusakan          
                (Sumber : https://www.academia.edu/39138168/Pengertian_Topologi_Bus )

                    
( Gambar 4 : Topologi Bus https://ruangguru.co/wp-content/uploads/2020/02/Kelebihan-dan-Kekurangan-Topologi-Bus.jpg )



                5. Topologi Star
                    Topologi Star merupakan jaringan yang berbentuk bintang dimana umumnya menggunakan switch/hub untuk koneksi antr client.

                Adapun kelebihannya adalah sbb :
    • Security data yang tinggi
    • Gangguan bisa dideteksi dengan mudah
    • kecepatan jaringan yang dihasilkan dari semua perangkat yang terhubung memiliki kekuatan sama besar dengan pusat.
                Adapun kekurangannya adalah sbb :
    • bila transfer data dilakukan dengan berlebihan, kecepatan bisa menurun karena lintas datanya.
    • Penggunaan kabel yang banyak
                
( Gambar 5 :Topologi Star  https://www.pelajaran.co.id/wp-content/uploads/2018/04/Topologi-Star.jpg )


            6. Topologi Hybrid
                Topologi Hybrid dapat diartikan sebagai model topologi baru pada sebuah jaringan komputer yang tercipta dari gabungan dua atau lebih topologi jaringan yang berbeda jenis.

                Adapun kelebihannya adalah sbb :
    • Bersifat fleksibel.
    • Penambahan koneksi lain pada topologi ini menjadi sangat mudah.

                   Adapun kekurangannya adalah sbb :
    • Proses installasi dan pengaturannya cukup rumit.
    • Manajemen topologi hybrid sangat sulit dilakukan.
    • Biaya untuk membuat topologi ini cukup mahal.
(Sumber : https://diskominfo.kuburayakab.go.id/read/4/kenali-apa-itu-topologi-jaringan-dan-apa-saja-jenisnya-ayo-simak-lebih-lanjut )

( Gambar 6 : Topologi Hybrid https://i0.wp.com/pemasangan.com/wp-content/uploads/2018/07/Gambar-Pendukung-Artikel-1.jpg?fit=500%2C362&ssl=1 )


Berikut 5 rekomendasi software dalam membuat topologi jaringan :

  1. Cisco Packet Tracer
  2. Cisco Aspire CCNA Edition
  3. Graphic Network Simulator
  4. iNetwork
  5. iPSims
(Sumber : https://www.nesabamedia.com/aplikasi-simulasi-jaringan-komputer/ )

Rabu, 13 Oktober 2021

Tugas Jaringan Komputer Pertemuan 4

Hai ! Video ini kami buat dalam rangka untuk melengkapi nilai tugas pada mata kuliah jaringan komputer di Universitas Nusa Mandiri. Pada video kali ini, kami akan menunjukan cara membuat Kabel UTP Straight dan Cross. Sebelumnya dapat kami jelaskan secara singkat apa yang dimaksud kabel straight dan kabel cross adalah kabel jaringan ethernet/LAN, dimana jenis kabel straight dan cross ini terbuat dari 4 pasang kabel berkinerja tinggi yang terdiri dari konduktor berpilin yang berfungsi sebagai alat transmisi data, kedua ujung kabel itu menggunakan konektor RJ45. Perbedaan kegunaan kabel utp straight dan cross adalah sbb : - Kabel UTP Straight Kabel jenis ini bisa digunakan untuk menyambungkan Laptop ke port normal sakelar atau hub. Selain itu jika diperkantoran kabel jenis ini biasanya digunakan untuk menghubungkan lebih dari 2 unit laptop ke mesin printer. Media penghubungnya biasa kita sebut dengan switch hub (perhatikan video). Mengapa dikatakan straight ? karena pada kabel jenis ini memiliki susunan kawat dengan warna yang sama pada kedua ujungnya. - Kabel UTP Cross Kabel jenis ini biasa digunakan untuk menyambungkan 2 Laptop atau perangkat secara langsung. (Perhatikan video). Mengapa dikatakan cross ? karena pada kabel jenis ini memiliki susuan kawat dengan warna yang berbeda pada kedua ujungnya. (perhatikan video) Berikut alat-alat yang dibutuhkan : 1. Kabel LAN CAT 5e ukuran panjang 1 meter 2. RJ45 3. Tang Crimping 4. LAN Tester 5. Switch Hub (8 port) 6. Laptop ( Optional dan usahakan ada lebih dari 3 laptop) Setelah semua peralatan disiapkan, mari simak videonya ya !  

Terima Kasih dan Semoga Bermanfaat.



 

Sabtu, 02 Oktober 2021

Tugas Jaringan Komputer Pertemuan 3

 Dalam pertemuan 3 ini kita akan membahas tentang beberapa perangkat yang ada didalam jaringan komputer.


Kita mulai yaa dari perangkat yang pertama yaitu :

1. Switch dan Hub

    Switch merupakan suatu perangkat yang diperlukan untuk membangun sebuah jaringan komputer. Perangkat ini biasanya digunakan bila kita ingin membuat instalasi jaringan yang kompleks dan melibatkan banyak komputer.

    Fungsi perangkat switch untuk menghubungkan kabel LAN agar komputer-komputer yang terinstal dapat berbagi paket data. Selain itu perangkat ini juga berfungsi untuk dijadikan penguat sinyal atau biasa kita kenal dengan nama repeater.

( sumber : https://www.masahen.com/2019/07/pengertian-switch-dan-hub-serta.html )

    



    Hub merupakan versi sederhana dari perangkat switch. Mengapa disebut sebagai versi sederhana ? karena, fungsi dari hub adalah hanya penghubung LAN dan tidak mengelai alamat  MAC seperti swicth. Selain hanya menjadi penghubung saja, juga mengakibatkan tabrakan data karena proses pendistribusian packet datanya nya tidak dipilah terlebih dahulu. Dan perangkat ini tidak disarankan dalam jaringan komputer dalam jumlah besar karena akan membebani sistem jaringannya itu sendiri.




2. Bridge
    
    Bridge merupakan sebuah perangkat yang memiliki kemampuan untuk menghubungkan jaringan LAN yang berbeda dan dalm jumlah banyak. 
    Perlu kita ketahui walaupun bentuk perangkat ini sekilas nampak mirip, tetapi mode bridge ini berbeda dengan moder routerJika bridge menjadi penghubung komputer berbeda LAN agar memiliki IP yang sama, maka router adalah sebuah perangkat yang bertugas untuk menjadi penghubung jaringan dengan ISP (Internet Service Provider).



3. Repeater

    Repeater adalah salah satu perangkat dari jaringan komputer yang berfungsi untuk menerima sinyal yang didalamnya berisikan data-data pada suatu jaringan tersebut.
    Repeter  ini biasanya sering kita gunakan ketika kita sulit untuk menggapai sinyal wi-fi atau internet.
    Sebagai informasi tambahan bahwa terdapat 3 jenis repeater yaitu telephone repeater, optical communications repeater dan radio repeater.



4. Router

    Router merupakan satu komponen pada jaringan komputer yang mampu melewatkan data melalui sebuah jaringan atau Internet menuju sasarannya, melalui sebuah proses yang dikenal sebagal routing. Router memiliki fungsi sebagal penghubung antar dua atau lebih jaringan untuk meneruskan data dan satu jaringan kejaringan lainnya. 





5. Access Point

    Access point merupakan perangkat dalam jaringan komputer yang memungkinkan untuk perangkat wireless seperti laptop ataupun ponsel terhubung ke jaringan kabel dengan menggunakan WiFi .
    Selain itu fungsi perangkat ini adalah untuk mengatur lalu lintas data dan memungkinkan banyak komputer ataupun ponsel dapat terhubung melalui jaringan.





6. Network Interface Card (NIC)
   
    Network Interface Card (NIC) atau biasa kita sebut dengan kartu jaringan atau LAN Card adalah sebuat perangkat dalam jaringan komputer yang fungsinya menyediakan media untuk menghubungkan antar komputer. Selain itu NIC ini juga memiliki 2 jenis yang berbeda yaitu network interface fisik dan network interface logis.





7. Wi-Fi USB
    
    Wi-Fi USB atau biasa kita sebut dengan WiFi Adapter adalah sebuah perangkat yang menyediakan konektivitas nirkabel pada PC dan laptop. Umumnya, adapter wifi atau lebih dikenal dengan Wireles Local Area Network (WLAN) dipasang menjadi satu dengan motherboard pada PC dan laptop.






8. NAS (Network Attached Storage)

    NAS (Network Attached Storage) merupakan media penyimpanan dalam jaringan kompter dan perpaduan antara cloud computing dengan local storage. Selain untuk penyimpanan atau back up data, NAS juga dapat dimanfaatkan untuk kebutuhan share data.
     Berikut beberapa keuntungan menggunakan network attached storage :
  • Pengaturan lebih mudah
  • Keamanan data terjamin
  • Data tidak mudah diretas
  • Menambah storage pada komputer
  • Memilik fitur data share media





Jumat, 01 Oktober 2021

Tugas Jaringan Komputer Pertemuan 2

Soal : 

 Buatlah resume tentang IP Address dan subnetting beserta cara menghitungnya.


 Hitunglah jumlah network dan host yang akan terbentuk dari contoh alamat IP Address

dibawah ini, kemudian buat rincian alamat (Network, Broadcast) beserta alamat yang dapat

diberikan kepada setiap host (minimal untuk 5 host/komputer):

- 192.168.10.1/30

- 172.168.10.1/16

- 10.168.5.1/8


Jawaban :

    IP Address atau Internet Protocol Address adalah sebaris angka yang dimiliki oleh setiap computer yang terhubung melalui internet. Angka – angka ini selalu berbeda pada setiap perangkat dan fungsinya adalah untuk menghubungi satu sama lain. Rentang angka dalam IP Adress berkisar antara 0 sd 255

Selain untuk menghubungi satu perangkat dengan perangkat lainnya. IP Address juga memiliki dua fungsi khusus yaitu IP Address  sebagai alamat pengiriman data ke perangkat yang kita miliki dan IP menjadi identitas computer dalam jaringan internet.

( Referensi https://www.niagahoster.co.id/blog/ip-address-adalah/ )

 

IP Address memiliki 5 kelas, yaitu :

  • Kelas A

        Pada alamat IP kelas A Nomor urut bit tertinggi akan selalu diset dengan penggunaan nilai Nol ( 0 ). Sementara untuk tujuh bit selanjutnya digunakan sebagai pelengkap oktet pertama yang gunanya untuk network identifier. Dan untuk tiga oktet terakhir digunakan untuk host identifierBiasa digunakan pada jaringan computer berskala besar.

  • Kelas B

        Nomor urut pada dua bit pertama dalam oktet pertama selalu diset dengan nilai 10 dalam bilangan biner. Sementara untuk 14 bit berikutnya digunakan untuk melengkapi dua oktet pertama sebagai network identifier. Untuk 16 bit berikutnya ( Dua oktet terakhir ) berfungsi sebagai host identifierBiasa digunakan pada jaringan computer dengan skala menengah.

  • Kelas C

        Nomor urut Pada tiga bit pertama pada Oktet pertama selalu bernilai 110 ( dalam bilangan biner ) kemudian 21 bit berikutnya ( tiga oktet pertama ) membentuk network identifier. Kemudian untuk 8 bit berikutnya ( Oktet terakhir ) digunakan untuk host identifier.

  •  Kelas D

        Kelas Alamat IP ini digunakan untuk IP multicast, empat bit pertama pada oktet pertama bernilai 1110 ( bilangan biner ) dan sekaligus sebagai network identifier. Kemudian 28 bit betikutnya digunakan untuk host identifier. 

  •       Kelas E

        IP Address kelas E digunakan untuk eksperimen. empat bit pertama pada oktet pertama kelas IP Address ini diset dengan nilai 1111 bilangan biner dan sekaligus sebagai network identifier . Kemudian untuk 28 bit berikutnya digunakan untuk host identifier.

( Referensi : https://www.utopicomputers.com/pembagian-kelas-ip-address-b-c-d-dan-e-pada-ipv-4/ )

 



    Subnetting adalah adalah sebuah strategi yang digunakan untuk memisahkan satu jaringan fisik menjadi lebih dari satu sub-jaringan logis yang lebih kecil (subnet).

Subnet dirancang dengan menerima bit dari bagian host alamat IP dan menggunakan bit-bit ini untuk menetapkan jumlah sub-jaringan yang lebih kecil di dalam jaringan aslinya.

Subnetting juga memiliki fungsi sbb

  1. Mengefesiensikan alamat IP
  2. Mengurangi traffic jaringan
  3. Meningkatkan keamanan jaringan
  4. Mengoptimalkan kinerja dan kecepatan jaringan

(Referensi : https://kominfo.bengkulukota.go.id/panduan-subnetting-dan-subnet-mask-pengertian-fungsi-dan-tujuannya/ )

 

Berikut adalah cara untuk menghitung subnet :

            Jumlah Subnet = 2x, dimana x adalah banyaknya binari 1 pada 2 oktet terakhir. Jadi Jumlah Subnet adalah 22 = 4 subnet.

Jumlah Host per Subnet = 2y – 2, dimana y adalah adalah kebalikan dari x yaitu banyaknya binari 0 pada 2 oktet terakhir.

(Referensi : https://smkn1-ketapang.sch.id/index.php?id=artikel&kode=40#:~:text=255.255.192.0).-,Penghitungan%3A,0%20pada%202%20oktet%20terakhir. )

 Untuk cara implementasi, perhatikan soal di bawah ini :

1.      192.168.10.1/30

IIIIIIII.IIIIIIII.IIIIIIII.IIIIII00 : / 30

255.255.255.252

X=6  ; Y=2

-         Network = 2x                                                 Host     = 2y – 2

                = 26                                                     = 22 – 2

                = 64                                                     = 4 - 2 = 2

-          Blok Subnet = 256 – 252 = 4 (0,4,8,12,16)

 

Network Address

Host Range

Broadcast Address

192.168.10.0

192.168.10.1 - 192.168.10.02

192.168.10.03

192.168.10.04

192.168.10.05 – 192.168.10.08

192.168.10.07

 

 

2.      172.168.10.1/16

IIIIIIII.IIIIIIII.00000000.00000000 : / 16

252.252.0.0

X=0 , Y=16

-          Network = 2x                                      Host     = 2y – 2

                 = 20                                                  = 216 – 2

                 = 1                                                    = 65.536 – 2 

                                                                          = 65.534

-          Blok Subnet = 256 – 0 = 256 (0, 256)

IP Network

172.168.0.0

IP Awal

172.168.0.1

IP Akhir

172.168.255.254

IP Broadcast

172.168.255.255

  

3.      10.168.5.1/8

IIIIIIII.00000000.00000000.00000000 : / 8

252.0.0.0

X=0 , Y=24

-          Network = 2x                                  Host     = 2y – 2

                = 2o                                               = 224 – 2

                = 1                                                 = 16.777.216 – 2

                                                                      = 16.777.214

-          Blok Subnet = 256 – 0 = 256 (0,256)

IP Network

10.168.5.0

IP Awal

10.168.5.1

IP Akhir

10.168.5.254

IP Broadcast

10.168.5.255





Rabu, 22 September 2021

Tugas Jaringan Komputer Pertemuan 1

Pada jaringan komputer kita pelajari bahwa jaringan komputer terbagi menjadi beberapa klasifikasi. Pada postingan kali ini kita akan membahas pengertian dari jenis-jenis jaringan.

1. PAN

   PAN atau biasa disebut dengan Personal Area Network merupakan jaringan yang paling sederhana dan banyak digunakan di rumah.
    Jaringan PAN adalah jaringan yang menghubungkan komputer dengan perangkat lain dalam jarak yang dekat atau sangat dekat.

        
    Adapun kelebihan dari jaringan PAN ini adalah jaringan bersifat lebih dekat sehingga lebih mudah digunakan dan mudah untuk diinstal sendiri. Jaringan ini juga merupak media komunikasi yang praktis, dapat terhubung tanpa kabel dan data - data yang dibagikan bersifat pribadi.
    Selain kelebihan yang dimiliki jaringan ini juga memiliki kekurangan yaitu jaringan ini tidak mendukung komunikasi jarak jauh, luas area yang terbatas dan jaringan ini sangat dipengaruhi oleh kondisi sinyal.
    

2. LAN

    LAN atau biasa disebut dengan Local Area Network  merupakan jaringan komputer yang memiliki cakupan tidak terlalu luas. 

    Jaringan LAN adalah jaringan yang menghubungkan satu komputer dengan komputer lain. Maka, jenis jaringan ini biasanya paling banyak digunakan pada lingkungan instansi, lembaga, maupun perusahaan.

  
    Adapun kelebihan dari Jaringan LAN ini adalah lebih ekonomis, kebutuhan akan pembelian kabel juga lebih sedikit, keamanan data terjamin karena sifatnya yang lokal membuat data lebih terjamin dan resiko kebocoran data hanya mungkin terjadi di pihak internal saja dan yang terpenting adalah data nya terpusat pada komputer induk yang menjadi servernya. 
    Selain kelebihannya, jaringan ini juga memiliki kekurangan yaitu semakin banyak kom[uter yang saling terhubung, maka kinerja setiap komputer juga akan menjadi lambat. Kemudian jika salah satu dari beberapa komputer tersebut terserang virus makan dengan cepat akan menyerang ke komputer yang lainnya.
    

3. WAN
    
     WAN atau biasa disebut dengan Wide Area Network merupakan jaringan komputer yang cakupan areanya paling luas. Jaringan ini dibangun dengan menggunakan kabel fiber optik yang biasanya ditanam di dasar laut atau di tanah. 
    Jaringan ini dapat menghubungkan server antar negara dan benua. Namun untuk membangun jaringan ini dibutuhkan beberapa perangkat diantaranya adalah router, modem, switch, multiplexer, CSU atau DSU.



    Adapun kelebihan dari jaringan ini adalah server pusat merupakan bank data. Artinya semua data dari semua kantor cabang tersimpan pada server pusat sehingga semua kantor cabang bisa mengakses data yang dibutuhkan dengan mudah. Namun jaringan ini juga memiliki beberapa kekurangan antara lain proses instalasi jaringan ini cukup rumit sehinggan akan memerlukan waktu yang lama jika terjadi masalah. Selain itu keamanan data pada jaringan ini juga rentan dan mudah untuk dibobol atau diretas.

4. MAN

    MAN atau biasa disebut dengan Metropolitan Area Network merupakan jaringan komputer yang cakupannya lebih luas daripada jaringan LAN.
    Jaringan ini menghubungkan server dari perusahaan pusat dengan user di kantor cabang pada kota yang sama.


    Kelebihan jaringan MAN ini adalah data yang tersimpan bersifat real time, informasi dan data juga lebih mudah untuk disebarkan secara luas. Namun terdapat pula beberapa kekurangan seperti sering menjadi sasaran hacker, proses instalasi yang rumit dan biaya operasional yang mahal.
    


Pengenalan Jaringan Komputer

Jaringan komputer merupakan jaringan telekomunikasi yang memungkinkan antar komputer untuk saling berkomunikasi dengan bertukar data

Tujuan dari jaringan komputer yaitu agar setiap bagian dari jaringan komputer dapat meminta dan memberikan layanan

Pihak yang meminta atau menerima layanan disebut klien (client) dan yang memberikan atau mengirim layanan disebut peladen (server). 

( Gambar 1 https://id.wikipedia.org/wiki/Jaringan_komputer#/media/Berkas:Distributed_Processing.jpg )


Klasifikasi Jaringan Komputer dibagi menjadi 5 bagian yaitu :


1. Berdasarkan Geografis
2. Berdasarkan Fungsi
3. Berdasarkan Topologi Jaringan
4. Berdasarkan Distribusi Sumber Informasi
5. Berdasarkan Media Transmisi Data

Penjelasan Klasifikasi Jaringan Komputer sebagai berikut :

1. Berdasarkan Geografis terbagi menjadi dua yaitu Jaringan Area Lokal atau biasa disebut dengan Local Area Network (MAN) dan Jaringan Area Luas atau biasa disebut dengan Wide Area Network (WAN).

2. Berdasarkan Fungsi terbagi juga menjadi 2 bagian yaitu Jaringan Klien-server atau biasa kita sebut (Client-server) dan Jaringan Ujung ke ujung atau biasa kita sebut (Peer to peer)

3. Berdasarkan Topologi Jaringan terbagi menjadi 6 bagian yaitu topologi bus, topologi bintang, topologi cincin, topologi mesh, topologi pohon, dan topologi linier.

4. Berdasarkan Distibusi Sumber Informasi terbagi menjadi dua yaitu jaringan terpusat dan jaringan terdistribusi. Jaringan terpusat sendiri terdiri dari komputer klien yang memiliki fungsi sebagai perantara untuk mengakses data informasi yang datanya berasal dari komputer peladen. Sedangkan jaringan terdistribusi adalah gabungan dari beberapa jaringan atau komputer peladen.

5. Berdasarkan media transmisi datanya terbagi menjadi dua yaitu jaringan berkabel dan jaringan nirkabel. Jaringan berkabel atau biasa kita kenal dengan sebutan wired network  ini memerlukan penghubung berupa kabel jaringan yang fungsinya adalah untuk mengirim informasi yang berbentuk sinyal listrik antar jaringan komputer. Sedangkan jaringan nirkabel atau yang biasa kita kenal dengan sebutan wi-fi tidak memerlukan kabel penghubung karena jaringan ini memakai gelombang elektromagnetik.





Followers

Blog Archive